Jalan Sama Rinda歌词由Tukang Gaduh演唱,出自专辑《Jalan Sama Rinda》,下面是《Jalan Sama Rinda》完整版歌词!
Jalan Sama Rinda歌词完整版
Langit jingga di Kota Samarinda
Batas hari rindu benci dan cinta
Aroma Mahakam penabur rasa
Orkestra doa featuring surga
Jalan Gajah Mada lampu jalan menyala
Taman Tepian kadang remang kadang bercahaya
Bunga trotoar tebarkan aromanya
Juru Parkir liar jarang kena razia
Ada banyak kafe berbunga cinta
Menu nikotin dan jus batu bara
Senyuman kecil tak kan sia-sia
Jangan malu negur jangan enggan menyapa
Samarinda damai tanpa huru-hara
Hanya laka lantas, maling dan enam lima
memang pernah ada yang bunuh diri
Karang Mumus enceng gondok aja bisa mati
Berputar-putar pada kisah yang itu-itu saja
Berangan-angan dengan mimpi yang juga itu-itu saja
Berputar-putar pada kisah yang itu-tiu saja
Berangan-angan dengan mimpi yang juga itu saja
Jangan kau lepas pegangan erat, jangan kaget kalau lompat
Lubang jalannya jahat, lengah dikit tak kan terlihat
Samarinda, motor metik nyalip tronton itu bisa
Samarinda, hujan deras banjirnya di situ-situ saja
Tutup kacamu, pasang maskermu
Kita jalan keliling kota
Jangan hiraukan kata mereka
Ini Ibukota Samarinda